Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bagaiman Cara Agar Terlihat Anggun dan Berkelas

Wanita anggun akan satu tingkat lebih menarik dibanding wanita lainnya. Karena wanita yang anggun mencerminkan bahwa di berkelas, berpendidikan, dan memiliki pergaulan yang baik. Cara berjalan, berpakaian dan lainnya yang ada pada wanita anngun akan menjadi lebih menarik.
Saya akan memberikan tipsagar anda bisa terlihat anggun dikehidupan sehari-hari.

1. Cara berjalan.

Cara berjalan adalah hal penting saat anda ingin menunjukkan keanggunan anda. Berjalanlah dengan bahu yang tegak, dada SEDIKIT membusung,  mata memandang lurus kedepan,  dagu diangkat sedikit aja ingat SEDIKIT. Karena jika terlalu diangkat akan membuatmu  terlihat angkuh dan terlihat seperti ibu tiri yang jahat seperti di film princess .


Langkah kaki harus lurus kedepan, contohnya, saat kaki kanan melangkah kedepan, maka letakan kaki kanan tepat di depan kaki kiri. Atau untuk penjelasan lebih mudah,  anda tahu lantai?  Biasanya ada garis pembatas lantaijalanlah mengikuti garis tersebut. Dan jangan lupa untuk tidka membuat suara sepatu yang meyeret. Itu sungguh tidak anggun dan berkelas. 

Awalnya mungkin sedikit susah,  tapi percayalah.. kalau sudah terbiasa pasti sangat menyenangkan


2. Posisi berdiri.
Saat anda berdiri entah sedang berbicara atau sedang menunggu antrian, perhatikan posisi berdiri anda. kaki anda tetep tegak, dada sedikit membusung, karena dengan posisi berdiri anda yang sedikit membungkuk anda akan terlihat tidak rapi. Anda bisa menopang tubuh anda dengan kaki kanan, sementara kaki kiri menekuk sedikit, lakukanlah dengan santai
 .
3. Cara Mengambil Benda yang Jatuh.
Tidak jarang  benda-benda kita jatuh atau hal lain yang membuat kita harus melakukan sesuatu dibawah (nungging). Please .. kalau ada sesuatu yang harus anda lakukan dibawah kaki anda,  jangan nungging! Kalau misalnya ada yang jatuh ambilah dengan posisi sedikit duduk. Tentunya dengan kaki yang tertutup.

4. Cara Duduk
Duduklah dengan kaki tertutup, bahu dan punggung tegap. Jika kamu pakai rok mini dan sepatu hak tinggi,  miringkan sedikit posisi kaki kamu. Dengan tangan diatas paha.

5. Berpakaian
Berpakaian bersih wangi, dan rapih adalah kuncinya. Serta tidak menggunakan pakaian yang membuat orang lain merasa tidak nyaman. Seperti pakaian yang terlalu terbuka. Sesuaikan gaya berpakaian anda dengan situasi disekitar anda.

6. Sopan
ini adalah hal terpenting. Berbicara sopan, dengan suara lembut, memakai bahasa yang sopan adalah nomor satu agar anda terlihat anggun. Tersenyum dengan ramah, menahan amarah ditempat umum. Makan tanpa suara, dan masih banyak lagi hal yang harus diperhatikan saat anda ingin terlihat anggun.

Jangan lupa bahwa menjadi anggun bukan berarti “tidak menjadi diri sendiri”, menjadi anggun artinya anda menghargai diri anda, memperbaiki sikap anda menjadi lebih baik lagi. Anggun akan membuat kehidupanmu lebih dihormati.