Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Fakta Kebenaran Bahwa Pria Susah Dimengerti

Kalian pasti pernah atau bahkan sering mendengar dan membaca fakta tentang sikap - sikap wanita yang membuat para pria bingung dan menurut mereka sifat wanita itu absurt.
Yang katanya kita suka marah-marah tidak jelas, ribet,  gampang cemburu, pengennya dihubungi sesering mungkin, mau menangnya sediri dan masih banyak lagi.
Tapi dari riset yang saya lakuin. Sebenernya sifat kita ini udah bener. Karena apa?
Saat kita bersifat seperti yg “diharapkan” pria. Mereka malah curiga pada kta. Menganggap bahwa kita udah tidak cinta lagi, kalau kita ini tidak peduli dan lain sebagainya. Padahal tidak. Kita cuman pengen nurutin apa yang biasanya pria harapkan dari wanita. Seperti.

 Kita sudah tidak mempermasalahkan suatu hal lagi, dan membuat semua menjadi lebih simple
= mereka pikir kita sedang marah dan tidak mau melakukan hal itu.
= padahal mereka selalu bilang bahwa wanita itu terlalu ribet coba simple saja, juga tidak masalah. Giliran simple, mereka yang bingung.

Membebaskan dan sudah tidak mengintrogasi mereka saat mereka akan hangout dengan teman-temannya
= mereka pikir kita sudah tidak peduli
= padahal mereka selalu bilang bahwa mereka merasa terkekang dan tidak bebas kalau kita melarang apalagi ditambah introgasi segala saat mereka akan hangout bareng temen.

Membolehkan dia membonceng teman wanitanya
= dibilang kita tidak cinta karena tidak cemburu.
= padahal mereka selalu bilang bahwa cemburunya wanita itu ribet, harusnya wanita itu percaya sama mereka, bukan malah negatif thingking. Giliran kita sudah percaya. Mereka sendiri yang bingung.

Saat kita mengurangi kemanjaan kita berusaha untuk mandiri
= mereka pikir kita lagi marah, dan menanyakan “ada apa? Aku salah apa?” dan kita bilang tidak apa-apa. dan kita memang tidak apa-apa.
= padahal mereka juga kadang-kadang mengeluh tentang sikap kita yang pegennnya dimanjain. Giliran gini. Malah bingung sendiri.

Saat kita mengalah dalam pertengkaran, mengakui kesalah kita dan meminta maaf .
= mereka juga bilang “tidak, aku yang salah, aku yang harus minta maaf”.
=  tuh kan, yang ini nih, ya jelas saja mereka selalu berkata bahwa pertengkaran dalam hubungan, siapapun yang salah selalu pria yang akhirnya minta maaf. Padahal kejadian yang sering terjadi adalah seperti itu.


 Udah deh girls... sikap dan sifat kita itu sudah benar. Tidak perlu mendengarkan para pria yang mengeluhkan sifat dan sikap kita yang katanya absurd. Toh nyatanya sampai sekarang mereka bisa-bisa saja mengatasinya. Mereka saja yang terlalu berlebihan. Toh kita melakukan segala hal tidak mungkin kan tanpa sebab dan tanpa memikirkan akibatnya.