Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kenapa Krim Pemutih Menyebabkan Ketergantungan?

Penumpukan sel kulit mati membuat wajah menjadi kusam. Telah beredar produk pemutih yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan wajah. Seperti yang kita tahu, para prdusen kecantikan berlomba meluncurkan produk pemutih dengan iklan yang menggunakan artis cantik yang memang sudah putih dari sananya. yah begitulah..

Tentu saja ada produk pemutih yang bagus dan tidak, yang terkenal dan tidak, yang aman dan tidak. Kita sebagai konsumen harus pintar memilih. Tips memilih produk Pemutih:
1. Pastikan orang terdekat anda pernah mencobanya. dan lihat hasilnya. jika aman dan memberi hasil yang memuaskan, maka jangan ragu untuk memakainya.

2.  Jangan terlalu percaya dengan foto "Before-After" peggunaan produk online shop dimana anda tidak mengenal penjualnya. jika yang menjual adalah teman terpercaya anda. dan teman anda juga memakainya. maka jangan ragu.

3. Coba oleskan terlebih dahulu pada bagian bawah telinga. jika tidak memberikan efek buruk, maka anda bisa menggunakannya. Uji coba mengoleskan pada bagian bawah telinga ini bisa dilakukan di malam haru sebelum tidur.

4. Saya sarankan untuk memakai produk yang diiklankan di TV, karena mereka berani mempromosikan di TV, maka tidak mungkin mereka memberikan bahan berbahaya pada produknya. kalau pun saat anda memakainya dan ternyata ada efek samping yang tidak anda harapkan kemungkinannya ada 3, produk tersebut kadaluarsa, kulit anda tidak cocok, atau anda alergi terhadap salah satu bahan produk tersebut.

5. BPOM. ini cukup penting. Meskipun banyak produk yang tidak berBPOM tapi ternyata tetap aman. Menurut pengalaman, saat saya bekerja di Apotek, Kami menyediakan wadah krim kecil. saat ada orang yang menginginkan krim untuk menghilangkan bekas luka, kami memasukan salep pemutih kedalam wadah krim tersebut. dan memberikannya pada konsumen. Tentu saja dalam wadah krim tersebut tidak terdapat label BPOM. tapi wadah krim tersebut berisikan salep pemutih dengan merk terkenal dan berBPOM. Setidaknya itu yang terjadi di Apotek kami. Tapi agar lebih aman, saya sarankan agar anda memakai produk dengn Label BPOM yang tertera di wadah produk itu sendiri.

Anda sebagai pemakai Krim pemutih pasti tidak asing dengan kata "ketergantungan". Wacana yang mengatakan bahwa krim pemutih tertentu membuat konsumennya ketergantungan. Dimana saat tidak menggunakan krim tersebut, maka wajah akan kembali menjadi gelap, bahkan lebih kusam.

Mari kita pelajari
1. Wajah anda kusam sebelum memakai krim pemutih.
-> Wajah kusam diakibatkan penumukan sel kulit mati.
-> Krim pemutih membantu anda mengangkat sel kulit mati, sehingga wajah anda menjadi cerah.

2. Wajah anda menjadi putih dan cerah.
-> Cara kerja pemutih adalah, dengan mengelupas sel kulit mati. Sedangkan untuk menghilangkan bekas jerawat, Cara kerjanya adalah dengan mengikis sel kult mati, sehingga noda menjadi tersamarkan, dan menahan pembentukan melanin.

3. Saat anda berhenti memakai Pemutih. Wajah Anda menjadi Kusam bahkan terlihat bertambah hitam.
-> Ini terjadi karena sebelumnya anda memiliki wajah cerah dan putih.
-> Tubuh manusia tetap akan bekerja secara alami selama manusia masih hidup. Begitu juga pembentukan sel kulit mati pada wajah. (walaupun anda memakai produk pencerah apapun, tubuh anda akan tetap memproduksi sel kulit mati yang membuat wajah kusam)
-> Sedangkan anda sudah tidak menggunakan peroduk pemutih yang selama ini membantu anda mengangkat sel kulit mati.
-> Terjadi penumpukan sel kulit mati pada wajah anda, yang mengakibatkan wajah anda kusam kembali.
-> Disini anda akan merasa wajah anda semakin hitam karena anda membandingkan wajah anda dengan wajah yang cerah sebelumnya.

Itulah kenapa Salon kecantikan masih tetap laris hingga saat ini. begitu juga perawatan laser yang berguna mengangkat sel kulit mati. Masih saja ada yang datang kembali ke salon kecantikan tersebut walaupun itu perawatan tercanggih. karena apa? karena memang wajah akan kembali kusam jika sel kulit mati tidak diangkat. itu sudah menjadi proses alami tubuh.

Jika sekali pakai saja wajah bisa putih cerah selamanya. lalu bagaimana nasib perusahaan tersebut?
Maka dari itu sangat penting untuk memakai pemutih yang aman. Mau tidak mau anda akan tergantung dengan produk tersebut. Jika anda ingin benar-benar terlepas dari sebuah produk pemutih, namun tetap memiliki wajah cerah ceria, gunakan masker alami sepperti jeruk nipis dan buah buahan lainnya. namun anda harus tetap rutin menggunakannya. dan tentu saja anda akan mengalami cobaan lebih berat lagi saat memakai bahan alami. seperti, rasa malas, dan ketidak praktisan produk tersebut. Tapi anda harus tetap tahan. karena cantik butuh pengorbanan.